kembang api

Selasa, 21 Februari 2012

Resep Pecak Ikan Mas


Resep Pecak Ikan Mas
 
Banyak orang yang kurang menyukai ikan mas karena anggapan 
ikan mas banyak duri tulang. Padahal jika ikan mas dimasak bukan 
hanya digoreng saja, akan menjadikan ikan mas yang lezat, seperti 
santapan pecak ikan mas. Pecak Ikan Mas berbahan dasar ikan mas 
yang digoreng, lalu diberi kuah bumbu sehingga menjadikan santapan 
yang lezat.
 
 
Bahan-bahan :
 
3 ikan mas ukuran sedang
1 sdt garam
Minyak secukupnya, untuk menggoreng dan menumis
 
 
Bahan Kuah :
 
5 buah cabe rawit merah
3 buah cabe rawit keriting, iris serong tipis
8 biji Bawang merah, haluskan
1 sdt gula putih
1/2 sdt garam
1 lembar daun salam
3 cm jahe, kupas, iris kecil tipis
4 cm kencur
1/4 kaldu instan (jika suka)
1 buah jeruk limau, peras airnya
200 ml air
Cara Memasak :
 
- Lumuri ikan mas dengan garam. Diamkan selama 15 menit. 
  Goreng dalam minyak panas hingga matang. Angkat, tiriskan.
- Bakar bawang merah dan cabai rawit, lalu tumbuk kasar bersama kencur.
- Masukan bumbu yang ditumbuk kasar, cabai merah, dan jahe ke dalam air. 
  Rebus hingga mendidih. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Mengenai Saya